Memasang komponen pelindung

Catatan: Jika mata gerinda mengalami kerusakan selama penggunaan atau jika peralatan pemasangan pada kap pelindung/ perkakas listrik rusak, peralatan listrik harus segera dikirimkan ke Service Center. Alamat pengiriman dapat dilihat di bab "Service Center dan konsultasi penggunaan".

Letakkan kap pelindung (7) pada dudukan perkakas listrik hingga nok penempatan kap pelindung sesuai dengan dudukan. Tekan dan tahan tuas pelepas kunci (1).
Tekan kap pelindung (7) pada leher spindel hingga ikat kap pelindung terpasang pada flensa perkakas listrik dan putar kap pelindung hingga terdengar terkunci.
Sesuaikan posisi kap pelindung (7) dengan persyaratan pengoperasian. Tekan tuas pelepas kunci (1) ke atas dan putar kap pelindung (7) ke posisi yang diinginkan.

  • Selalu atur kap pelindung (7) sedemikian rupa sehingga kedua nok tuas pelepas kunci (1) terkait pada lekuk kap pelindung yang sesuai (7).
  • Atur kap pelindung (7) sedemikian rupa agar bunga api tidak memercik ke arah pengguna.
  • Kap pelindung (7) hanya dapat diputar dengan mengoperasikan tuas pelepas kunci (1) sesuai arah putaran aksesori! Jika tidak, perkakas listrik tidak boleh digunakan kembali dalam kondisi apa pun dan harus diserahkan ke layanan pelanggan.

Catatan: Nok penempatan pada kap pelindung (7) memastikan agar hanya kap pelindung yang sesuai untuk perkakas listrik yang dapat dipasang.

Kap pengisap (6) dapat digunakan untuk mengurangi debu saat mengampelas cat, pernis, dan bahan sintetis bersamaan dengan cakram gerinda karbida (11) . Kap pelindung (6) tidak cocok digunakan untuk melakukan pengerjaan pada material logam.

Pengisap debu dari Bosch yang sesuai dapat disambungkan ke kap pengisap (6). Untuk itu, pasang slang pengisap dengan adaptor pengisap ke dalam soket kap pengisap yang disediakan.

  • Saat memotong, selalu gunakan kap pelindung untuk memotong (8) atau kap pelindung untuk menggerinda (7) bersamaan dengan penutup untuk memotong (9).
  • Perhatikan penghisapan debu yang memadai saat memotong bahan batu-batuan.

Pasang kap pelindung untuk memotong (8) seperti memasang kap pelindung untuk menggerinda (7).

Penutup untuk memotong berbahan logam

Pasang penutup untuk memotong (9) berbahan logam pada kap pelindung untuk menggerinda (7) (lihat gambar A): Putar kembali braket penahan (➊). Pasang penutup (9) ke kap pelindung untuk menggerinda (7) (➋). Tekan braket penahan dengan kuat ke kap pelindung (7) (➌).
Untuk membongkar (lihat gambar B), tekan kenop pada braket penahan (➊) dan putar kembali (➋). Lepaskan penutup (9) dari kap pelindung (7) (➌).

Penutup untuk memotong berbahan plastik

Pasang penutup untuk memotong (9) berbahan plastik ke kap pelindung untuk menggerinda (7) (lihat gambar C). Penutup (9) terdengar dan terlihat mengunci pada kap pelindung (7).
Untuk membongkar (lihat gambar D), buka kunci penutup (9) kap pelindung (7) (➊) sisi kiri atau kanan lalu lepaskan penutupnya (➋).

Kap pengisap untuk memotong dengan unit pemandu (30) dipasang seperti memasang kap pelindung untuk menggerinda.

Dengan memasang handel tambahan (5)/(4) melalui braket pada kap pengisap ke housing gigi, perkakas listrik terhubung erat ke kap pengisap. Pengisap debu Bosch yang sesuai dapat disambungkan dengan kap pengisap dengan unit pemandu (30). Untuk itu, pasang slang pengisap dengan adaptor pengisap ke dalam soket kap pengisap yang disediakan.

Catatan: Gesekan yang muncul akibat debu di dalam slang pengisap dan aksesori selama pengisapan berlangsung akan menghasilkan muatan listrik statis yang dapat dirasakan oleh pengguna sebagai pelepasan muatan listrik statis (tergantung pada faktor lingkungan sekitar dan kondisi fisik pengguna). Pada umumnya, Bosch merekomendasikan untuk menggunakan slang pengisap antistatis (aksesori) untuk mengisap debu halus dan material yang kering.

  • Selalu pasang pelindung tangan saat bekerja dengan cakram gerinda karet (23) atau dengan sikat kawat berbentuk mangkuk/sikat kawat berbentuk kerucut/mata bor intan (22).

Kencangkan pelindung tangan (22) bersama dengan gagang tambahan (5)/(4).

Pasang handel tambahan (5)/ (4) di sebelah kanan atau kiri pada kepala mesin bergantung pada pekerjaan yang dilakukan.

  • Hanya gunakan perkakas listrik dengan handel tambahan  (5)/(4).
  • Hentikan penggunaan perkakas listrik jika handel tambahan  (5)/(4) rusak. Jangan melakukan modifikasi pada handel tambahan (5)/(4).

Handel tambahan peredam getaran (4) akan mengurangi getaran sehingga pekerjaan menjadi lebih nyaman dan aman.