Petunjuk keamanan alat pengembus
- Jangan meniup bahan-bahan yang membahayakan kesehatan seperti serbuk debu dari kayu oak atau kayu fagus, batuan, asbes. Bahan-bahan tersebut termasuk zat karsinogenik.
- Jangan meniup cairan. Masuknya cairan ke dalam alat dapat meningkatkan risiko sengatan listrik.
- Pastikan bahwa tidak terdapat seorang pun yang berada di dekat alat untuk menghindari risiko cedera akibat benda-benda asing yang beterbangan.
- Jauhkan jari tangan dari lubang perkakas listrik selama pengoperasian. Hanya operasikan alat menggunakan nozel yang telah terpasang. Alat yang berputar dapat menyebabkan cedera.
- Upayakanlah agar ada pertukaran udara di tempat kerja.
- Jangan biarkan anak-anak menggunakan perkakas listrik tanpa pengawasan. Anak-anak bisa melukai diri sendiri.
Gunakan sarana pelindung pribadi tambahan seperti kacamata pelindung dan masker antidebu. Memakai sarana pelindung sesuai dengan pekerjaan yang dilakukan dapat mengurangi bahaya yang disebabkan oleh bahan-bahan yang mengancam kesehatan.
- Asap dapat keluar apabila terjadi kerusakan atau penggunaan yang tidak tepat pada baterai. Baterai dapat terbakar atau meledak. Biarkan udara segar mengalir masuk dan kunjungi dokter apabila mengalami gangguan kesehatan. Asap tersebut dapat mengganggu saluran pernafasan.
- Jangan membuka baterai. Ada bahaya terjadinya korsleting.
- Baterai dapat rusak akibat benda-benda lancip, seperti jarum, obeng, atau tekanan keras dari luar. Hal ini dapat menyebabkan terjading hubungan singkat internal dan baterai dapat terbakar, berasap, meledak, atau mengalami panas berlebih.
- Hanya gunakan baterai pada produk dari produsen. Hanya dengan cara ini, baterai dapat terlindung dari kelebihan muatan.
Lindungi baterai dari panas, misalnya juga dari paparan sinar matahari dalam waktu yang lama, api, kotoran, air dan kelembapan. Terdapat risiko ledakan dan korsleting. |