Memasang/melepas kantong plastik atau kantong debu (pengisapan kering)
Untuk pengisapan kering, kantong plastik (19) atau kantong debu (aksesori) dapat dipasang ke penampung debu (7). Dengan demikian, proses pembuangan kotoran yang kasar dapat menjadi lebih mudah.
- Buka penutup (9) dan lepaskan bagian atas alat pengisap (10) (lihat gambar C).
- Gunakan handel (28) untuk melepaskan filter awal (22) dari kontainer (7).
- Pasang kantong plastik (19) ke penampung debu (7) dengan lubang pengisian menghadap ke atas. Kencangkan kantong plastik di bawah lubang pengisapan (31) dengan bantuan braket (32).
- Pastikan kantong plastik (19) telah benar-benar terpasang di sisi dalam penampung debu (7).
- Tepuk sisa kantong plastik (19) pada tepi penampung debu (7).
- Pasang filter awal (22) dengan tanda panah ke arah dudukan slang (3) ke dalam kontainer (7).
- Pasang bagian atas alat pengisap (10) lalu tutup penutup (9).
- Buka penutup (9) dan lepaskan bagian atas alat pengisap (10) (lihat gambar C).
- Gunakan handel (28) untuk melepaskan filter awal (22) dari kontainer (7).
- Tarik tepi kantong plastik yang telah penuh (19) ke arah belakang dari braket (32).
- Ambil kantong plastik (19) dengan hati-hati tanpa merusak plastik dari penampung debu (7).
- Pastikan kantong plastik tidak menyentuh lubang pengisapan (31) atau benda tajam lainnya.
- Buka penutup (9) dan lepaskan bagian atas alat pengisap (10) (lihat gambar C).
- Gunakan handel (28) untuk melepaskan filter awal (22) dari kontainer (7).
- Lepaskan kantong debu yang telah penuh (19) dari flensa penghubung ke arah belakang. Tutupkan lubang kantung debu dengan cara melipatkan tutupnya. Lepas kantong debu yang telah ditutup dari penampung debu (7).
- Letakkan kantong debu yang baru pada flens penghubung alat pengisap debu. Pastikan kantong debu berukuran sesuai dengan dinding bagian dalam penampung debu (7).
- Pasang filter awal (22) dengan tanda panah ke arah dudukan slang (3) ke dalam kontainer (7).
- Pasang bagian atas alat pengisap (10) lalu tutup penutup (9).